Rabu, 14 Maret 2012

Cara Mudah Bisa Berbahasa Inggris

Banyak oarang bilang kalau bahasa inggris adalah bahasa yang susah, tapi dibalik semua itu bahasa inggris adalah bahasa yang sangat perlu untuk dipelajari karna bahasa inggis merupakan bahasa internasional. sekarang ini banyak sekali kita jumpai tempat-tempat  kursus bahasa inggris, tapi jika anda orang sibuk dan tak punya waktu untuk mengikuti kursus maka anda bisa cari tahu Cara Mudah Bisa Bahasa Inggris Di sini :
Kalau anda mau melakukan sesuatu harus ada niatnya, kalau gak ada niat mana mungkin hal yang anda inginkan bisa tercapai, begitu juga belajar bahasa inggris harus ada niatnya dalam hati bahwa anda harus bisa bahasa inggris.
Kalau sudah ada niat, proses selanjutnya adalah belajar mengucapkan huruf A sampai Z dalam bahasa inggris (alphabet), dan yang paling penting dalam bahasa inggris adalah kosakata, untuk kosakata anda bisa menggunakan kamus untuk menghafalnya, beri target 1 hari anda hafal 10 kata. kalau sudah hafal kosakata banyah ucapkanlah dengan suara yang keras hal ini bertujuan agar anda terbiasa mengucapkan kata-kata dalam bahasa inggris.
Mendengarkan musik dan nonton film juga sangat membantu dalam belajar bahasa inggris, pilihlah film barat yang tidak ada terjemah bahasa indonesianya, dengan demikian anda bisa nonton film sambil belajar bahasa inggris. Untuk lagu barat pilihlah lagu dengan syair mudah dan dengan tempo yang lambat, anda juga bisa berkaraoke bersama teman atau keluarga.
Jika anda sudah memiliki kosakata yang banyak jangan lupa untuk mempelajari Grammar (tata bahasa inggris), dalam belajar grammar anda harus punya buku yang bisa membantu anda mempelajarinya, pelajarilah grammar dengan tekun dan rajin terutama hal hal dasar seperti menyusun kalimat yang benar dalam konteks saat ini (present tense), masa lalu (past tense), masa akan datang, yang sudah terjadi, dsb. yang bisa anda pelajari bertahap. Internet juga bisa anda manfaatkan dalam belajar tata bahasa Inggris saat ini.
Banyaklah membaca, mulailah rajin untuk membaca tulisan bahasa inggris seperti dari buku-buku yang berbahasa inggris, majalah bahasa inggris, internet dll. sering-seringlah pergi ke tempat yang banyak dikunjungi oleh orang-orang yang kalau berbicara pakai bahasa inggris, seperti tempat wisata, restaurant, forum chatting dsb, karna disitulah anda bisa mempraktikkan kemampuan berbahasa inggris anda dengan cara anda berbicara dengan mereka.